Minggu, 17 April 2011

Faststone capture penang kap gambar ter baik

Bagi seorang blogger, terutama blogger yang sering menulis tutorial tentang komputer, PhotoShop, CorelDraw, dll. Pasti sangat akrab dengan software dan tool capture. Yaitu sebuah software/tool yg berfungsi menangkap (capture) gambar yang muncul dalam layar (screen) monitor PC/notebook.

Dari beberapa software capture yang sudah pernah saya coba pakai, FastStone Capture adalah software capture terbaik (menurut saya).
FastStone Capture Tampilan halaman muka (interface) FastStone Capture
FastStone-Capture Tampilan window editor FastStone Capture

Awalnya FastStone Capture berlisensi freeware, namun sayang.. sekarang statusnya sudah shareware atau berbayar. Setahu saya, versi terakhir yang masih gratis/free adalah FastStone Capture 5.3 (February 12, 2007).

Untuk versi terbarunya, FastStone Capture 7.6 sudah support Screen Recorder. Jadi selain bisa menangkap image/gambar, juga bisa menangkap dan merekam aktivitas di screen. Fungsi ini sangat bagus untuk membuat video tutorial yg lebih interaktif.

Oke, silahkan Anda coba sendiri kemampuan software capture ini. Anda bisa mencoba versi trialnya selama 30 hari, sebelum memutuskan untuk membeli (www.faststone.org). Tapi kalau mau yang versi garis tapi mines fitur2 terbaru seperti Screen Recorder, silahkan download FastStove Capture 3.3 (portable).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar